Wednesday, March 26, 2014

Desain Rumah Minimalis Eropa-Belanda

Desain rumah minimalis Eropa sekarang sedang menjadi trend gaya rumah di Indonesia. Beberapa desain rumah eropa yang sering dipilih antara lain gaya Eropa klasik, gaya Eropa modern serta perpaduan gaya Eropa-Indoesia. Desain rumah Eropa masuk ke Indonesia pada saat zaman kolonial yang lebih kental dengan nuansa Eropa Belanda yang dipadukan dengan sentuhan etnik lokal Indonesia. Beberapa peninggalan bangunan rumah zaman Belanda atau gedung besar masih berdiri kokoh dan dimanfaatkan sebagai kantor instansi pemerintah maupun swasta yang telah mengalami renovasi dengan sentuhan modern menjadikan bangunan tersebut semakin terlihat artisitik. Faktor sejarah juga menginspirasi para desainer arsitek menciptakan rumah minimalis Eropa klasik-modern Belanda. 
rumah minimalis Eropa

rumah minimalis Eropa

rumah minimalis Eropa

rumah minimalis Eropa

rumah minimalis Eropa

rumah minimalis Eropa
  
Ciri-ciri rumah gaya Eropa biasanya terdapat penggunaan beberapa tiang berderet pada teras rumah yang menjulang tinggi, penggunaan jendela yang tinggi terbagi menjadi dua bagian bila jendela dibuka. Ciri khas tersebut menggambarkan rumah yang megah, mewah seperti istana dengan pemilihan warna emas pada tiang yang berdiri kokoh atau bentuk atap yang tinggi seperti rumah kuno peninggalan Belanda. Jika sekarang kita akan membangun rumah dengan konsep Eropa tentunya akan menghabiskan biaya yang sangat banyak, karena identik dengan ukuran bangunan di atas bidang yang luas. Tapi kita bisa mensiasati dengan merancang desain rumah Eropa minimalis konsep. Cara ini akan menghemat biaya untuk memiliki rumah minimalis Eropa dengan sentuhan gaya Belanda.

Rumah Minimalis Eropa khususnya yang identik dengan Belanda cenderung menggunakan pemilihan warna cat tembok putih, coklat tua, hijau untuk menambah kesan sejuk. Serta dengan penambahan ornamen batu alam pada dinding teras dengan warna hitam alami atau warna coklat. Warna dasar pada dinding rumah Belanda klasik tersebut merupakan standar tetap dalam desain rumah klasik Belanda. Lebih Indah lagi dengan menambahkan ruang yang hijau disekitar rumah. Indonesia sebagai bekas kolonial Belanda banyak menyisakan hunian-hunian kuno Belanda yang tidak terawat bahkan kadang ada yang dijual murah oleh ahli warisnya. Meronavasi rumah peninggalan Belanda adalah salah satu cara memiliki rumah minimalis bergaya Eropa hemat biaya, terapkan kombinasi desain modern tanpa merusak struktur bangunan karena biasanya masih sangat kuat. Konsultasikan dengan arsitek yang berpengalaman serta cari galeri rumah minimalis Eropa sebagai panduan.